Harus Tau 3 Ciri Driver Komputer
Belum Terinstall. Sebelum kita membahas topik utama dalam artikel kali
ini tentang ciri driver komputer yang belum terinstall, ada baiknya kita
terlebih dahulu mengetahui apa itu driver komputer. Driver komputer
adalah perangkat lunak yang akan menjembatani antara sistem operasi
dengan hardware sehingga semua hardware yang menyusun sebuah perangkat
komputer dapat bekerja sesuai dengan yang User perintahkan melalui
sistem operasi.
Jika sudah tahu pengertian dari driver komputer, tentunya bukanlah perkara ringan jika ada satu atau lebih driver dalam komputer yang belum terinstall. Berikut ini adalah 3 ciri umum yang dapat yang mengindikasikan jika driver didalam komputer belum terinstall berikut solusinya.
Jika sudah tahu pengertian dari driver komputer, tentunya bukanlah perkara ringan jika ada satu atau lebih driver dalam komputer yang belum terinstall. Berikut ini adalah 3 ciri umum yang dapat yang mengindikasikan jika driver didalam komputer belum terinstall berikut solusinya.
1. Adanya Tanda Seru Kuning Pada Device Manager
Ini adalah cara yang paling mudah
dilakukan, karena ketika tanda seru kuning pada Device Manager muncul
menandakan driver untuk hardware belum terpasang. Biasanya setelah
melakukan install ulang, tanda seru yang berwarna kuning ini pasti
banyak ditemukan.
2. Hardware tidak berfungsi
Seperti yang dijelaskan diawal tadi,
ketika driver yang akan mengarahkan hardware untuk bekerja sesuai
dengan yang diperintahkan oleh user tidak ada, maka hardware tidak akan
berfungsi dengan semestinya.
3. Performa komputer lambat
Ketika driver komputer belum
terinstall dan masih menggunakan driver bawaan Windows yang memiliki
performa yang jauh dari driver asli, maka performa komputer akan menjadi
lambat. Khususnya ketika driver untuk gambar (VGA) belum terintall.
Setting resolusi layar menjadi tidak maksimal, menjalankan aplikasi
tertentu seperti game tidak akan bisa (khususnya game dengan spesifikasi
yang agak tinggi, jika sekedar game Chest Titan bawaan windows saya
yakin bisa saja meski tanpa driver).
Solusi Driver Yang Belum Terinstall
Solusi yang dapat saya sampaikan tentu saja dengan menginstall driver yang masih memiliki tanda seru kuning pada device manager, atau masihbelum berfungsi seperti Internet, Audio dan Wirelsess Lan. Mendapatkan driver untuk komputer bukanlah perkara yang sulit-sulit amat jika sudah tahu caranya.
Untuk
mendapatkan driver, kita bisa menggunakan driver yang berasal dari CD
bawaan komputer atau Motherboard (laptop) yang biasanya berada dalam
satu paket dengan pembelian perangkat hardware.
Cara ini adalah cara yang paling
direkomendasikan karena sudah dijamin akan kecocokan dan keamanannya.
Namun seiring dengan penggunaan, kadang CD Driver bawaan hilang atau
rusak karena terlalu sering digunakan atau penyebab yang lainnya. Untuk
mengatasi hal tersebut kita harus mendownloadnya dari situs resmi
pembuat (Produsen) Hardware yang digunakan.
Jika anda menggunakan Komputer Built Up atau laptop, silahkan kunjungi situs resmi produsen dengan pengetahuan berupa nama dan Seri Produk yang dapat dilihat pada casing produk komputer atau laptop, atau dengan melihat kode produk dan serinya yang pada produk laptop dapat dilihat pada bagian bawah laptop.
Selain dengan mengetahui nama dan type produk yang akan dicari drivernya, kita juga harus mengetahu sistem operasi yang digunakan pada perangkat komputer atau laptop. Misalnya windows 7 ultimate 32 bit atau 64 bit.
Cara Terakhir yang dapat saya
sarankan kepada anda untuk mendapatkan driver untuk perangkat komputer
adalah dengan menggunakan sebuah program yang bernama Driver Pack
Solution. Program ini memiliki database hardware yang sangat lengkap.
Program ini dapat digunakan untuk menginstall dan update driver untuk
komputer, laptop, printer, vga card dll.
Selain itu dalam paket program ini juga telah tersedia aplikasi windows populer seperti Browser, tool, antvirus dll. Namun sayangnya dengan begitu lengkapnya database driver yang dimilki membuat program ini memiliki ukuran yang besar hingga bergiga-giga. Jadi bagi yang memiliki jaringan internet yang pas-pasan sebaiknya tambah dulu paketnya.Silahkan download dan baca review Driver Pack Solution disini.
Itulah ahir dari artikel 3 ciri driver komputer yang belum terinstall beserta solusinya, semoga artikel kali ini dapat memberi manfaat kepada pembaca semua.
0 Comments